Thursday, February 12, 2009

Tom Yam Ikan


Seminggu ini di padang hujan mulu. Dingin-dingin begini paling enak maem yang pedas, gurih dan asem2 biar semangat maemnya. Apa

lagi yang baru flu aduh pas banget apalagi bikinnya gampang, sumpe... coba aja

Bahan:

  • 2 ekor ikan bawal, bersihkan, potong2
  • 3 buah serai, memarkan, potong-potong
  • 7 lembar daun jeruk purut, sobek-sobek agar aromanya keluar
  • 2-3 buah jeruk nipis, ambil airnya
  • garam secukupnya
  • 3 lembar daun salam
  • 400cc air
  • minyak untuk menumis

bumbu yang dihaluskan:

  • 6 buah cabe merah besar
  • 3 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 0,5 cm lengkuas
  • 1cm jahe
  • 2 jari kunyit
  • 1 buah tomat

Cara membuat:

  1. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak, sampai harum
  2. Masukkan air
  3. Masukkan daun serai, daun jeruk purut, daun salam, garam, biarkan hingga mendidih
  4. setelah mendidih, masukkan ikan
  5. masak sebentar hingga matang
  6. sajikan

4 comments:

novhie February 13, 2009 at 8:44 AM  

kaya'nya yummy deh jeng.. hmm ntik kucobain de.. kasian bawal kll di rmh cuma jd bawal goreng doang...

Henny Agusetiawan February 24, 2009 at 1:35 AM  

iya dung lagian ini lebih sehat loh
tapi jangan lupa di foto n diposting yah.

Ratna Hartiningtyas August 21, 2009 at 8:08 PM  

pengen makaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaannnnnnnnnnnnnnnnnnn http://noortitan.blogspot.com/2009/08/prestasi-di-selubung-satelit.html

Melisa P. Dewi May 23, 2010 at 6:28 AM  

terimakasih atas resepnya. .
saya (18 th) disini sedang nganggur 3 bulan menunggu kuliah bulan agustus besok, dan sedang mencari2 resep untuk dicoba (baca: belajar masak). .
hehe. doakan tom yam saya enak yaa. .

  © Blogger template 'Mantis' by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP